INFLUENZA ,Kenali Virusnya Cegah Penyakitnya

|| || || Leave a komentar
Vittofit.Influenza ,adalah penyakit yang mudah sekali untuk ditularkan dari satu orang ke orang lainnya disekitar kita.Penyakit influenza ini sebenarnya bukan hanya menyerang pada manusia melainkan juga dapat menular ke hewan mamalia dan juga unggas.Mungkin karena penularannya sangat mudah jadi hewan pun dengan mudah untuk terserang influenza juga.Hampir semua manusia mengalami yang namanya influenza dari anak anak dan juga dewasa prnah terserang yang namanya influenza

Penyebab utama penyakit influenza adalah karena infeksi oleh virus RNA dari familia Orthomyxoviridae.Ada kesamaan gejala antara penyakit influenza dan salesma sehingga kadang kita akan sulit membedakan antara influenza dan penyakit salesma,namun sebenarnya penyakit influenza lebih berat dalam penanganannya.Apalagi jika tidak ditangani dengan secepatnya ada kemungkinan bisa menyebabkan pneuomia viral yang terjadi secara langsung akibat influenza ataupun juga dapat menyebabkan pneuomia bakterial skunder.

Penularan influenza sangat dengan mudah terjadi antara yang satu dengan yang lainnya.Penyebarannya biasanya melalui udara yang kita hirup.Udara yang keluar dari penderita influenza melalui batuk ataupun bersin sangat dengan mudah untuk menular jika kondisi kekebalan tubuh kita sedang dropdown.Selain lewat udara sering terjadi juga penularan flu tersebut akibat kita terlalu dekat dengan mamalia atau unggas peliharaan kita yang sedang terinfeksi virus influenza.

Penanganan yang serius perlu dilakukan walaupun sebenarnya influenza bisa sembuh dengan sendiri melalui kekebalan tubuh yang baik.Karena berdasarkan data dari Pusat Pengendalian Dan Pencegahan Penyakit di Amerika Serikat menyebutkan setip tahun di seluruh dumia terjadi kematian antara 250.000 sampai dengan 500.000 orang akibat menderita influenza tersebut.Bahkan di Amerika saja terjadi kematian sebanyanya rata ratanya 41.400 jiwa dalam  kurun waktu antara tahun 1979 sampai dengan tahun 2001.



Mengenal jenis jenis Virus Influenza

Virus influenza secara garis besar di bagi menjadi 3 golongan besar dalam pengklasifikasiannya.

Virus influenza tipe A

 
Jenis virus influenza A ini memiliki satu spesies yaitu Unggas Akuatik liar yang merupakan inang alamiah untuk sebagian besar varietas dari influenza tipe A. Seringkali virus juga bisa ditularkan pada spesies lain dan dapat menimbulkan wabah penyakit yang berefek besar pada peternakan unggas domestik atau menimbulkan suatu pandemi influenza manusia. Virus tipe A merupakan patogen manusia paling virulen di antara ke-3 tipe influenza dan menimbulkan penyakit yang paling berat. Virus influenza tipe A dapat dibagi lagi menjadi subdivisi berupa serotipe-serotipe yang berbeda berdasarkan tanggapan antibodi terhadap virus ini. Adapun serotipe yang telah dikonfirmasi pada manusia, antara lain:
  • H1N1    :  dapat menimbulkan Flu Spanyol pada tahun 1918, dan Flu Babi pada tahun 2009
  • H2N2,   :  dapat menimbulkan Flu Asia pada tahun 1957
  • H3N2,   : dapat  menimbulkan Flu Hongkong pada tahun 1968
  • H5N1    : dapat menimbulkan Flu Burung pada tahun 2004
  • H7N7    : memiliki potensi zoonotik yang tidak biasa
  • H1N2    : endemik pada unggas,babi dan juga manusia
 Virus influenza tipe B

Virus influenza Tipe B lebih eksklusif menyerang pada manusia dan jarang sekali terjadi pada hewan.Namun ,walaupun demikian ada juga hewan yang dapat terjangkit penyakit influenza tipe B yaitu mamalia anjing laut dan juga musang.Pergerakan mutasi pada influenza tipe B terjadi lebih lambat di bandingkan dengan mutasi pada virus influenza tipe A.

Virus influenza tipe C

Jenis virus  ini memiliki satu spesies, virus influenza C, yang dapat menjangkiti  manusia, anjing, dan juga babi.Virus influenza tipe C kadang kadang menimbulkan penyakit yang berat dan epidemi lokal.Namun, influenza tipe C lebih jarang terjadi dibandingkan dengan jenis virus influenza A dan B dan biasanya hanya menimbulkan penyakit ringan pada anak-anak dan dapat mudah untuk ditangani.


Mekanisme penularan Virus Influenza yang paling sering terjadi

Penularan yang paling sering dan mudah terjadi  adalah melalui udara lingkungan sekitar kita .Dimana udara tersebut telah tercemar melalui udara pernafasan milik seseorang yang sudah dulu terinfeksi virus influenza.Udara tersebut mengandung aerosol virus influenza yang kemudian dihirup oleh kita .Saat kekebalan tubuh kita baik maka kedatangan virus tersebut tidak akan berdampak buruk pada diri kita namun pada waktu sebaliknya kekEbalan tubu kita sesang menurun maka virus influenza akan secepatnya menginfeksi saluran pernafasan kita.

Virus influenza dapat bertahan cukup lama pada udara bebas yaitu bisa sampai 2 hari,sehingga jika virus tersebut menempel pada sesuatu benda dan benda tersebut kemudian berada di tangan kita maka besar kemungkinan virus juga bisa tertular masuk ke tubuh kita .Benda yang biasanya menjadi pemicu penularan virus influenza antara lain uang ( logam dan kertas ),gagang pintu.atau benda yang biasa digunakan untuk umum ,ini biasanya menjadi sumber dari berbgai virus ,termasuk juga influenza.

Selain melalui udara   ada kalanya virus juga menular melalui hewan unggas pemeliharaan kita.Saat unggas peliharaan kita ada yang sedang mengalami sakit yang bisa kita ketahui dengan misalnya batuk batuk pada hewan peliharaan kita maka seandainya kita melakukan kontak langsung dengan unggas ,memegang bagian tubuh unggas ,maka bisa terjadi kemungkinan kita juga dapat tertular virus influenza dari kontak langsung dengan hewan peliharaan kita tersebut.



      Saran penulis untuk mencegah penularan influenza kedalam diri kita yang paling ampuh adalah dengan menjaga selalu kekebalan tubuh kita dengan menkonsumsi vitamin.Usahakan selalu mencuci tangan sebelum makan atau habis memegang sesuatu yang dirasa cukup kotor dan juga sering seringlah jika kita keluar rumah diudara yang agak berpolusi gunakanlah masker wajah yang dapat melindungi kita dari masuknya virus ke tubuh kita.

Semoga kita selalu dalam keadaan sehat.Amin....jangan lupa like fanpage n share ya...






 
/[ 0 komentar Untuk Artikel INFLUENZA ,Kenali Virusnya Cegah Penyakitnya]\

Post a Comment

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...